Minggu, 30 Mei 2021

Tugas Pertemuan 10 Etika Profesi Teknologi Informasi dan Komunikasi (EPTIK)

Assalamu’alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh..

Helloo Everyone ^^


Pada kesempatan ini saya menulis bertujuan untuk memenuhi tugas mata kuliah Etika Profesi Teknologi Informasi dan Komunikasi (EPTIK) pada Pertemuan 10


1. Berikan contoh etiket atau pelanggaran berinternet yang anda ketahui dalam:

a. berkirim surat melalui email

b. berbicara dalam chatting

Jawaban :

a. Berkirim surat melalui email

    1. Email Spam

    2. Email Bomb

    3. Email Porno

    4. Penyebaran Virus Melalui Attach Files 

    5. Membuat Sebuah Informasi yang Bersifat Provokatif

    6. Menyiarkan Ulang Tulisan Tanpa Ijin


b. Berbicara dalam chatting

    1. Mengeluarkan Pernyataan yang Berbau SARA (Suku, Agama, Ras dan antar golongan)

    2. Penulisan Kalimat Menggunakan Huruf Kapital

    3. Merusak Nama Baik

    4. Menyarankan Tindakan Melanggar Hukum

    5. Menyebarkan Hal-hal yang Berbau Kekerasan


2. Jelaskan berbagai macam kegiatan apa saja yang bisa dilakukan pada dua kegiatan di atas

Jawaban :

a. Berkirim surat melalui email

1. Email Spam

Spamming adalah pengiriman email secara berulang-ulang dengan topik berbeda atau sama. Orang yang menerima spam ini akan jengkel, karena bisanya isinya menawarkan informasi, produk atau jasa yang sebenarnya tidak kita butuhkan.

2. Email Bomb

Adalah suatu cara untuk membuat server menjadi down. Email bomb ini dilakukan dengan cara mengirimkan suatu email secara serempak dan dalam jumlah dan isi yang sama. Email bomb ini menggunakan kode-kode program yang menggunakan statement looping/perulangan sehingga email yang seharusnya dikirim sekali, menjadi dikirim berkali-kali sehingga mengakibatkan downnya server tersebut.

3. Email Porno

Menyebarkan materi dan bahasa yang bersifat pornografi dan tidak etis. Merupakan suatu pelanggaran terhadap etika dalam berinternet serta sudah melanggar norma agama. 

4. Penyebaran Virus Melalui Attach Files 

Sudah mulai berkurang karena adanya fasilitas scanning virus melalui attach file. Tapi ini bisa saja terjadi karena tidak semua antivirus bisa mendeteksi jutaan virus yang sudah beredar ini. Hal ini tentu saja melanggar etika karena telah menyebarkan virus melalui media email.

5. Membuat Sebuah Informasi yang Bersifat Provokatif

Misalnya kepada sekelompok orang dikarenakan kepentingan tertentu oleh provokator tersebut.

6. Menyiarkan Ulang Tulisan Tanpa Ijin

Menyiarkan ulang tulisan atau media apapun yang belum mendapat izin dari orang atau lembaga yang memiliki hak penerbitan yang sah.


b. Berbicara dalam chatting

1. Mengeluarkan Pernyataan yang Berbau SARA (Suku, Agama, Ras dan antar golongan)

Mengeluarkan sebuah statement yang sensitive dan membuat orang lain yang memiliki latar belakang SARA yang berbeda menuai protes karena terdapat unsur  pelecehan nama baik. SARA ini dapat menyebabkan perkelahian sampai pada pertumpahan darah. Tidak dapat di pungkiri lagi bahwa SARA ini merupakan pelanggaran dalam berinternet, pada kasus kali ini kita melakukan suatu tindakan/perkataan yang mengundang SARA di suatu room chatting. Tentu saja banyak para user-user di room tersebut yang terpancing emosinya atau merasa terganggu. Oleh karena itu, hal-hal yang berbau SARA harus kita hindari dalam berinternet ini.

2. Penulisan Kalimat Menggunakan Huruf Kapital

Karena penggunaan karakter huruf bisa dianalogikan dengan suasana hati sipenulis. Huruf kapital mencerminkan penulis yang sedang emosi, marah atau berteriak. Namun ada kalanya huruf kapital dapat digunakan untuk memberi penegasan maksud. Tetapi  yang harus dicatat, penggunaan penegasan maksud ini secukupnya saja, satu-dua kata dan jangan sampai seluruh kalimat/paragraf.

3. Merusak Nama Baik

Seperti halnya menggunakan kata-kata yang tidak senonoh (tidak sopan) serta mengancam,            melecehkan atau menghina orang lain. 

4. Menyarankan Tindakan Melanggar Hukum

Seperti berdiskusi yang mengarahkan pada tindakan melanggar hukum. Misalnya korupsi, untuk kepentingan pribadi maupun kelompok.

5. Menyebarkan Hal-hal yang Berbau Kekerasan

Seperti memberikan informasi yang bersifat kekerasan yang takutnya malah menjadi contoh bagi orang lain untuk melakukanya juga.


3. Jelaskan apa yang dimaksud dengan "proses professional" dalam mengukur sebuah profesionalisme 

Jawaban :

Proses professional adalah suatu proses menuju kepada perwujudan dan peningkatan profesi dalam mencapai suatu kriteria yang sesuai dengan standar yang telah ditetapkan. Proses Profesional adalah proses atau perjalanan waktu yang membuat seseorang atau kelompok orang menjadi profesional. Misalnya seorang guru, mereka dituntut dituntut memvalidasi ilmunya, baik melalui belajar sendiri maupun melalui program pembinaan dan pengembangan yang dilembagakan oleh pemerintah atau masyarakat. Pembinaan merupakan upaya peningkatan profesionalisme guru yang dapat dilakukan melalui kegiatan seminar, pelatihan, dan pendidikan. Pembinaan guru dilakukan dana kerangka pembinaan profesi dan karier. Pembinaan profesi guru meliputi pembinaan kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi profesional, dan kompetensi sosial. Pembinaan karier sebagaimana dimaksud pada meliputi meliputi penugasan, kenaikan pangkat, dan promosi.


4. Jelaskan bagaimana bentuk profesionalisme dalam profesi seperti: polisi, hakim, dokter, programmer, data entri operator, database administrator, dan sebagainya. (Pilihlah satu profesi bidang IT dan satu profesi bidang non-IT)

Jawaban :

a. Profesi Bidang Non-IT

Dokter

Disadari atau tidak apabila dokter praktik di beberapa tempat (lebih dari tiga tempat) maka secara profesional dokter ini sebenarnya sudah mengabaikan ketepatan waktu penyelenggaraan praktik yang telah diumumkan pada papan nama praktik baik di rumah secara pribadi maupun dirumah sakit. Sebagai contoh dokter X praktik di rumah sakit A dengan jumlah pasien yang ada telah melewati batas waktu yang ditetapkan, padahal di tempat praktik yang lain dokter tersebut telah ditunggu oleh pasien yang datang tepat waktu sesuai jadwal praktik yang tercantum di tempat praktik di rumahnya. Akibatnya dokter tersebut akan memberikan pelayanan secara terburu-buru di rumah sakit A sehingga kerawanan terjadinya kesalahan / malpraktik akan lebih besar. Dokter dituntut untuk selalu meningkatkan diri dengan mengikuti pendidikan profesionalisme berkelanjutan, yang dilakukan secara periodik dan berkesinambungan di masa mendatang. Dengan demikian setelah surat tanda registrasi (STR) yang dia punyai habis masa berlakunya. Ketika harus mengurus pembaruan STR, tidak terlalu sulit untuk mendapat sertifikat kompetensi yang akan menjadi dasar untuk penerbitan Surat Izin Praktik baru. Terpenting di sini dokter harus selalu menambah ilmu sebab pasien juga terbuka untuk belajar melalui media cetak/media elektronik yang sudah mengglobal.


b. Profesi Bidang IT

Data Entry Operator

Seorang data entry operator harus menguasai ilmu secara mendalam di bidangnya, diantaranya sebagai berikut :

1. Seorang data entry operator harus mampu mengkonvensi ilmu menjadi keterampilan

2. Seorang data entry operator harus menjunjung tinggi etika dan intergritas profesi

3. Seorang data entry operator harus bertanggung jawab dalm menjalankan tugas seorang dat entry

4. Seorang data entry operator harus menguasai materi yang diberikan dan menyeleksi yang akan diinput

 



Sabtu, 22 Mei 2021

Tugas Pertemuan 9 Etika Profesi Teknologi Informasi dan Komunikasi (EPTIK)

Assalamu’alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh..

Helloo Everyone ^^


Pada kesempatan ini saya menulis bertujuan untuk memenuhi tugas mata kuliah Etika Profesi Teknologi Informasi dan Komunikasi (EPTIK) pada Pertemuan 9

 

1. Berikan 3 contoh perubahan proses bisnis/sosial akibat teknologi yang “melunturkan” nilai etika tradisional. Untuk tiap contoh, sebutkan teknologinya, model kerjanya, nilai etika tradisional yang hilang.

 

Jawaban :

Tiga contoh perubahan proses bisnis/sosial akibat teknologi yang "melunturkan" nilai etika tradisional diantaranya sebagai berikut :

    1)      Proses Jual Beli

    a. Teknologi yang digunakan

            -   Komputer  sebagai media yang bisa mengakses internet dan sebagai media terjalinnya transaksi tersebut 

     - Mobile Phone (handphone,) merupakan media yang sering digunakan saat ini dengan menggunakan sms dan sms banking .

     b. Model Kerja

             Seiring dengan meningkatnya teknologi saat ini, memberi pengaruh yang besar  pada proses jual      beli seperti :

        -  Via Online, merupakan sarana jual beli  yang banyak digunakan masyarakat saat ini. Contoh ; Bukalapak.com , Salestock, Bli-bli.com, Toko Pedia, dan lain sebagainya. Layanan-layanan tersebut memberi kemudahan dalam proses jual-beli di kalangan masyarakat. Dalam pembayarannya dapat dilakukan melalui transfer rekening melelui ATM, kartu kredit, dan transaksi pembayarannya  bisa juga dilakukan  pada saat penerimaan barang berlangsung. Umumnya, pembayaran dilakukan sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan oleh pihak layanan via online tersebut.

        -  Proses jual-beli pilihan kedua, bisa dilakukan di mal-mal, supermarket atau minimarket seperti Matahari, Carefour, Ramayana, Alfamart, Indomaret, Giant dan sebagainya.

     c.  Nilai  etika tradisional yang hilang

       -  Tidak adanya tawar menawar dalam proses jual-beli. 

Proses bisnis dulunya dilaksanakan secara tatap muka antara konsumen dan produsen dan disana terdapat transaksi tawar-menawar, misalnya dipasar. Akan tetapi sekarang dengan adanya jual beli via online, proses tawar-menawar jarang dilakukan lagi karena ketentuan yang telah ditetapkan pihak layanan tersebut.

         -  Kehilangan rasa saling mengenal dan silaturahmi antar konsumen dan produsen

Dengan adanya mall-mall seperti carefour atau yang sejenisnya, kita sudah kehilangan seni/tradisi tawar menawar, karena di mall-mall tersebut tidak ada barang yang bisa di tawar. Apalagi dengan adanya paypal kita jadi kehilangan etika saling silaturahmi, karena dengan adanya paypal kita bisa melakukan proses jual beli tanpa harus bertatap muka dengan penjual, demikian juga sebaliknya penjual juga tidak bisa bertemu dengan pembelinya.

 

     2)      Televisi 

     a.      Teknologi yang digunakan

       Televisi sebagai media informasi.

     b.      Model kerja

         Televisi sebagai media informasi dari berbagai belahan dunia dari informasi teknologi, ekonomi, hokum, social dll, yang menampilkan secara nyata.

     c.       Nilai tradisional yang hilang

    Namun media informasi ini telah banyak menghilangkan etika tradisional diantaranya ;

     -   Tayangan televisi mempengaruhi pola berpikir serta berpengaruh pada nilai sopan santun terhadap orang yang lebih tua/sesama, cara berpenampilan, sikap dan berprilaku (akhlaq seseorang),  juga menimbulkan kemalasan, dan lupa waktu.

    -  Dengan tayangan - tayangan yang ditontonkan banyak membuat perubahan gaya hidup dengan meniru budaya-budaya yang ditampilkan, yang umumnya banyak menampilkan budaya orang-orang barat, seperti berpacaran, genk berandal, sopan santun yang sudah tidak sesuai etika, bahkan hingga pergaulan bebas, dan sebagainya.

 

     3)      PS (Playstation)

     a.      Teknologi yang digunakan

       Yaitu PS (Playstation). PS banyak digemari dikalangan masyarakat baik   anak-anak  maupun dewasa.

     b.      Model kerja

          Permainan game berbagai variasi pilihan seperti game sepak bola, balap,  stategi yang terpanpang secara visual, maupun dalam bentuk 3D.

     c.      Nilai tradisional yang hilang

      Terkuburnya permainan-permainan tradisional, berkurangnya tingkat kretivitas pada anak-anak, malas belajar, ketergantungan, lupa waktu, bolos sekolah, hilangnya sopan santun, taruhan, bahkan hingga mencuri. Contoh diatas hanya sebagian dari teknologi yang merubah nilai etika tradisonal.

 


2. Pelanggaran terhadap etika akan mendapatkan sanksi sosial dan sanksi hukum. Kapan pelanggaran etika memperoleh sanksi sosial dan memperoleh sanksi hukum. Berikan contoh.


Jawaban :

a. Sanksi Sosial

- Memberikan teguran kepada warga yang melakukan penyimpangan sosial dilingkungan sekitar.

- Cemoohan, merupakan sanksi yang lebih tegas jika teguran tidak dihiraukan.

- Di kucilkan, Ini merupakan sanksi sosial terberat karena dampak dari sanksi ini dapat merugikan diri sendiri bahkan keluarga dan kerabat terdekat yang menanggung resikonya.


b. Sanksi Hukum

- Perkelahian pelajar yang merusak infrastruktur yang ada di masyarakat sekitar

Sanksinya : Pidana berupa kurungan atau dikenakan denda

- Penjiplakan dibidang teknologi informasi tanpa izin yang berwenang

Sanksinya : Berupa pidana (Kurungan)

- Memakan uang rakyat/ korupsi

Sanksinya : Pidana berupa kurungan seberat-beratnya